Archive for 2013-08-25

Kernel dan Rom Jellybean 4.1.2 Xperia X8

          Pada postingan kali ini saya akan sharing Kernel dan Rom Jellybean Xperia X8 yang pernah saya pakai, saya tidak akan menjelaskan cara upgrade nya karena telah banyak postingan yang membahas tentang tutorial cara upgrade Xperia X8 ke versi OS Android lain, disini saya hanya berbagi pengalaman tentang pengalaman memakai versi beberapa ROM Android berikut yang saya dapatkan dari forum http://forum.xda-developers.com.

         Ok, langsung saja , sebelum mulai memakai beberapa versi ROM Android berikut terlebih dahulu instal kernel nya yang sesuai dengan Jellybean
download disini ambil versi terakhir E15_2.6.32.61-nAa-06.ftf

Selanjutnya berikut beberapa ROM Xperia X8 Jellybean 4.1.2
1.TAC 1.0
Spoiler for title :

download ROM nya disini

2. CooperPlate
Spoiler for title :

download ROM nya disini

3. LiteCM10
Spoiler for title :

download ROM nya disini

Menurut saya setelah pernah memakai ketiganya LiteCM10 yang paling stabil dan cepat dan sampai sekarang saya masih memakai LiteCM10 berikut tampilan xperia x8 saya:
Spoiler for title :



Sumber :
KERNEL: http://goo.im/devs/nAa/kernels/2.6.32/jb/shakira
ROM : forum http://forum.xda-developers.com/showthread.php?p=35670930
http://forum.xda-developers.com/showthread.php?t=2356960/
http://www.androidfilehost.com/?fid=22979706399757135

Writer by : Khairu Alman



Saturday, August 31, 2013
Posted by khairualman

Instalasi Drupal

Pada postingan kali ini saya akan mencoba share bagaimana instalasi Drupal di Xampp. Kenapa menggunakan Xampp ? karena Xampp merupakan Webserver yang populer dan sering digunakan oleh orang pada umumnya, namun jika teman-teman ingin menginstal di webserver lainnya. lalu kenapa harus menginstall Xampp sebelum menginstall Drupal ? karena Drupal butuh apache webserver untuk dapat ditampilkan di localhost tanpa webserver drupal tidak akan tampil di browser anda.

Baiklah, kita masuk ke tahap instalasi :
  1. Pastikan webserver anda telah terinstall yaitu Xampp
  2. extract file drupal ke c:/xampp/htdocs
  3. kemudian buka browser anda dan ketik di adreess bar localhost/drupal (jika nama folder anda ekstrak tadi bernama drupal
  4. Pada choose profil pilih Standard lalu klik save and continue
  5. kemudian pilih bahasa deaful english, lalu klik continue
  6. sebelum mengisi database configuration anda harus membuat database terlebih dahulu, buka tab baru kemudian ketik di address bar localhost/phpmyadmin
  7. jika telah selesai lalu masuk ke instalasi tadi dan lengkapi configurasi database
  8. klik save and continue dan tunggu proses instalasi berjalan
  9. kemudian lengkapi configuration site.
  10. Save and continue, dan proses instalasi telah selesai.
Thursday, August 29, 2013
Posted by R - Ridho

Pengenalan GIS


PENGENALAN GIS

1.1        Pengertian dan Definisi GIS
          Geographic Information System merupakan integrasi antara perangkat keras, perangkat lunak, dan data untuk menangkap, mengatur, menganalisa, dan menampilkan semua bentuk geografi yang memberikan informasi.Dengan GIS kita bias melihat, memahami, bertanya, menterjemahkan dan menampilkan data dengan banyak cara seperti relationaship, simbol-simbol, dan trend dalam bentuk peta, laporan atau grafik. GIS membantu menyelesaikan permasalahan dengan mengacu pada data yang ada sehingga menjadi mudah dipahami dan dibagi satu sama lain. Teknologi GIS juga bisa di gabungkan dengan framework system infromasi enterprice.

Pengertian Menurut Para Ahli
·       Menurut Aronaff (1989)
SIG adalah sistem informasi yang didasarkan pada kerja komputer yang memasukkan, mengelola, memanipulasi dan menganalisa data serta memberi uraian.
·       Menurut Burrough (1986)
SIG merupakan alat yang bermanfaat untuk pengumpulan, penimbunan, pengambilan kembali data yang diinginkan dan penayangan data keruangan yang berasal dari kenyataan dunia.
·       Menurut Kang-Tsung Chang (2002)
SIG sebagai a computer system for capturing, storing, querying, analyzing, and displaying geographic data.
·       Menurut Murai (1999)
SIG sebagai sistem informasi yang digunakan untuk memasukkan, menyimpan, memanggil kembali, mengolah, menganalisis dan menghasilkan data bereferensi geografis atau data geospatial, untuk mendukung pengambilan keputusan dalam perencanaan dan pengelolaan penggunaan lahan, sumber daya alam, lingkungan, transportasi, fasilitas kota, dan pelayanan umum lainnya.
·       Menurut Marble et al (1983)
SIG merupakan sistem penanganan data keruangan.
·       Menurut Bernhardsen (2002)
SIG sebagai sistem komputer yang digunakan untuk memanipulasi data geografi. Sistem ini diimplementasikan dengan perangkat keras dan perangkat lunak komputer yang berfungsi untuk akusisi dan verifikasi data, kompilasi data, penyimpanan data, perubahan dan pembaharuan data, manajemen dan pertukaran data, manipulasi data, pemanggilan dan presentasi data serta analisa data
·       Menurut Gistut (1994)
SIG adalah sistem yang dapat mendukung pengambilan keputusan spasial dan mampu mengintegrasikan deskripsi-deskripsi lokasi dengan karakteristik-karakteristik fenomena yang ditemukan di lokasi tersebut. SIG yang lengkap mencakup metodologi dan teknologi yang diperlukan, yaitu data spasial perangkat keras, perangkat lunak dan struktur organisasi
·       Menurut Berry (1988)
SIG merupakan sistem informasi, referensi internal, serta otomatisasi data keruangan.

·       Menurut Calkin dan Tomlison (1984)
SIG merupakan sistem komputerisasi data yang penting.
·       Menurut Linden, (1987)
SIG adalah sistem untuk pengelolaan, penyimpanan, pemrosesan (manipulasi), analisis dan penayangan data secara spasial terkait dengan muka bumi.
·       Menurut Alter
SIG adalah sistem informasi yang mendukung pengorganisasian data, sehingga dapat diakses dengan menunjuk daerah pada sebuah peta.
·       Menurut Prahasta
SIG merupakan sejenis software yang dapat digunakan untuk pemasukan, penyimpanan, manipulasi, menampilkan, dan keluaran informasi geografis berikut atribut-atributnya.
·       Menurut Petrus Paryono
SIG adalah sistem berbasis komputer yang digunakan untuk menyimpan,manipulasi dan menganalisis informasi geografi.

1.2        Komponen GIS

1.    Hardware
Hardware yang digunakan dalam GIS memiliki spesifikasi yang lebih tinggi dibandingkan dengan sistem informasi lainnya seperti RAM, Harddisk, Processor maupun VGA Card untuk komputer yang stand alone maupun jaringan. Hal tersebut disebabkan karena data-data yang digunakan dalam GIS baik data vektor maupun data raster penyimpanannya membutuhkan ruang yang besar dan dalam proses analisanya membutuhkan memory yang besar dan prosesor yang cepat

2.    Software
Sebuah software GIS haruslah menyediakan fungsi dan tool yang mampu melakukan penyimpanan data, analisis dan menampilkan informasi geografis. Contoh Software Popular GIS : MapInfo Professional, ArcView ESRI, dan GRASS.

3.    Data
Data dalam GIS dibagi menjadi dua bentuk yakni geographical atau data spasial, dan attribut atau data aspasial. Data spasial adalah data yang terdiri dari lokasi eksplisit suatu geografi yang diset kedalam bentuk koordinat. Data attribut adalah gambaran data yang terdiri dari informasi yang relevant terhadap suatu lokasi seperti kedalaman, ketinggian, lokasi penjualan, dan lain-lain dan bisa di hubungkan dengan lokasi tertentu dengan maksud untuk memberikan identifikasi seperti alamat, kode pin, dan lain-lain.

4.    Metoda
GIS yang baik memiliki keserasian antara rencana desain yang baik dan aturan dunia nyata dimana metode, model dan implementasi akan berbeda-beda untuk setiap permasalahan. GIS di desain dan dikembangkan untuk management data aid yang akan mendukung proses pengambilan keputusan organisasi

5.    Manusia
Teknologi GIS tidaklah bermanfaat tanpa manusia yang mengelola sistem dan membangun perencanaan yang dapat diaplikasikan sesuai kondisi nyata. Sama seperti Sistem Informasi lainnya, pemakai GIS pun memiliki tingkatan tertentu, dari tingkatan spesialis teknis yang mendesain dan memelihara system sampai pada pengguna yang menggunakan GIS untuk menolong pekrjaan mereka sehari-hari.

Wednesday, August 28, 2013
Posted by Unknown

Pengenalan PhoneGap

PhoneGap adalah sebuah framework pengembangan aplikasi mobile berbasiskan web. Framework ini bersifat open-source yang merupakan hasil dari projek Cordova. PhoneGap memungkinkan kita untuk membuat aplikasi mobile menggunakan tag HTML, CSS3 dan Javascript untuk berbagai jenis platform mobile, seperti Android, BB, ios, Bada, dan lainnya.

  
platform yang didukung phonegap

PhoneGap juga memiliki beberapa API yang dapat kita gunakan antara lain:
1. Accelerometer
    Dengan API ini dapat menangkap pergerakan dari perangkat mobile yang kita miliki, baik itu dari                 arah x,y, maupun z.

 
2.Camera
   Dalam pemrograman mobile menggunakan phonegap ini, kita dapat menggunakan Camera yang tersedia di    perangkat kita, baik itu kamera depan maupun belakang.

3. Capture
    Ini adalah kemampuan untuk mengambil data baik itu berbentuk gambar, suara maupun video.

4. Commpass
    Melalui phonegap kita dapat men jadikan perangkat yang kita miliki sebagai kompas untuk menunjukkan       arah mata angin.

5. Connection
    Mendukung sehingga dapat diketahui apakah perangkat kita terhubung dengan koneksi internet 2G, 3G,       atau WiFi

6. Contacts
    Kita dapat mengakses kontak yang berada dalam datanbase perangkat kita.

7. GeoLocation
    Menggunakan Geolocation kita dapat mendapatkan data koordinat berupa latitude dan longitude.

8. Media
    Media memungkinkan kita untuk merekam atau memutar ulang file audio.

Ada banyak lagi API yang disediakan oleh PhoneGap, selengkapnya bagaimana penggunaannya dapat dilihat di situs resmi PhoneGap. Dibawah ini ada tabel kompatibel PhoneGap API dan platform mobile.


                                                                                       
                                                                                                                 Author : Faisal Khalid

referensi
Posted by Unknown

Firebug




Awalnya saya mengenal firebug ketika semester 5, saat itu saya sedang belajar pemrograman web namun ketika itu terjadi error ketika membuat program web, lantas saya kebingungan untuk mencari letak kesalahan errornya. Untungnya dosen saya ketika itu menyarankan untuk menggunakan add-ons yang bernama firebug untuk mendebug program php agar kesalahan tersebut dapat dilihat.
Debugging adalah salah satu proses yang sangat penting dalam mengembangkan sebuah aplikasi, baik desktop maupun web. Karena sebelum dirilis untuk publik, sebuah aplikasi harus -minimal sedikit mungkin- terbebas dari bug. Seperti kita ketahui, jQuery adalah library javascript. Celakanya javascript tidak menampilkan error jika terdapat bugs. Karena tidak ada cara yang lebihbaik untuk memahami bahasa pemrograman selain dari tangan kotor kita sendiri, kita membutuhkan lingkungan pengujian untuk mencoba beberapa latihan pendahuluan dengan jQuery. Untungnya, pengaturan lingkungan pengujian adalah dua langkah sederhana: install browserdan menginstal Firebugs.
Firebug adalah adds-on untuk browser yang sangat powerful digunakan oleh developer untuk proses debugging, firebug ini dapat digunakan di firefox maupun google chrome. Cara instalasinya pun cukup mudah yaitu dengan cara :
1. Firefox
Menu tools – add ons – cari firebug – install

2. Browser Google chrome
Menu tools – extensions – cari firebug – install



Penampakan firebug di firefox


Posted by Labor Pemrograman dan basisdata SI UNAND

Membuat Halaman Download File di Joomla


Pernah mau buat web? terkendala kodingan? Tenang, untuk kamu yang masih awam dalam membangun sebuah web tak perlu repot-repot karena ada CMS (Content Management System). Dengan CMS kita tinggal install dan modifikasi sesuai keinginan kita. it's so simple, if you know. Salah satu CMS yang opensource dan mudah menggunakannya adalah joomla.

Dikutip dari wikipedia.com "Joomla adalah sebuah CMS (Content Management System) yang bersifat free opensource. Joomla ditulis menggunakan bahasa Pemrograman PHP dan database mysql untuk keperluan internet maupun internet." 

Untuk instalasi joomla tidak dibahas pada postingan ini, tetapi kita akan mengenal sebuah plug in di joomla. Di joomla, banyak modul, componen (plugin)  yang disediakan. Untuk membuat sebuah web tempat download, sebenarnya joomla telah menyediakan plugin nya. Diantaranya DOCMAN dan Phoca Download. 

" 'Docman' provides a complete electronic document management, messaging and workflow solution designed " (wikipedia). Jadi Docman menyediakan plugin untuk managemen dokumen online, sehingga pengoperasian dokumen akan menjadi mudah. 

Tapi DOCMAN ini berbayar, kita harus memberikan donasi untuk mendapatkannya. Terus gimana kalo gak mau bayar?? ada satu lagi plugin, Phoca Download, ini opensource. Kita bisa mendapatkannya dengan gratis.

Untuk mendapatkannya mudah, tinggal download pluginnya di http://www.phoca.cz/. Dengan Phoca download kita bisa membuat website tempat download berbagai file. Kita bisa mengkonfigurasi file apa saja yang bisa di download atau di upload. Silahkan kunjungi website resminya dan rasakan kemudahannya .. 

Untuk Demo nya silahkan klik disini

Sekian dulu postingan "membuat file download di joomla"

Referensi :
Sumber Gambar :
Monday, August 26, 2013
Posted by Ulil Amri

Ergonomi Komputer

Ergonomi merupakan ilmu yang berkaitan dengan interaksi manusia dengan pekerjaannya sesuai dengan lingkungan pekerjaannya yang berkaitan erat dengan interaksi dalam penggunaan peralatan yang mendukung pekerjaannya. Dalam postingan kali ini saya akan membahas prinsip ergonomic dalam penggunaan komputer.

Penggunaan komputer yang tidak tepat dapat menimbulkan gangguan kesehatan. Secara garis besar gangguan kesehatan akibat penggunaan komputer yang tidak tepat dikelompokkan menjadi 3 bagian, yaitu:
  1. Gangguan pada bagian mata dan kepala (Computer vision syndrome). Gangguan pada mata meliputi mulai dari sakit kepala, mata kering dan iritasi, mata leleah hingga gangguan seperti kemampuan fokus mata memlemah, penglihatan kabur, pandangan ganda, disorientasi warna.
  2. Gangguan pada lengan dan tangan (Carpal tunnel Syndrome). Gangguan pada lengan dan tangan meliputi nyeri pada pergelangan tangan, nyeri siku hingga Carpal Tunnel Syndrome yang merupakan terjepitnya syaraf di bagian pergelangan yang menyebabkan nyeri di sekujur tangan.
  3. Gangguan pada leher, pundak dan punggung

Untuk menghindari gangguan yang disebutkan di atas maka harus diterapkan prinsip ergonomis dalam penggunaan komputer, yang meliputi peraturan tempat kerja, penggunaan kursi, penggunaan keyboard, pengaturan monitor dan istirahat sejenak.



Tempat Kerja

  1. Cukup tempat di meja untuk menata posisi yang paling nyaman untuk cpu, monitor, keyboard, mouse, printer, penyangga buku, dan piranti lainnya seperti telpon, dll. Atur meja senyaman mungkin sehingga sesuai dengan posisi tubuh kita, apabila meja terlalu pendek dapat di tinggikan, dan apabila terlalu tinggi maka kursi yang harus dinaikkan.
  2. Apabila sering menerima telepon, dekatkan telepon agar mudah diraih oleh tangan, penggunaan headset direkomendasikan dalam hal ini. “Menerima telepon dengan menjepit gagang telepon antara telinga dan pundak , dapat berakibat gangguan otot leher”
  3. Jika sering membaca berkas/naskah letakkan sedekat mungkin dengan monitor, menyalin naskah dengan sering melihat kekiri / kekanan yang terlalu jauh dari monitor dapat mempercepat kelelahan di leher.
  4. Atur pencahayaan ruang kerja anda secara optimal, cahaya yang terlalu kuat mengakibatkan tampilan monitor tidak tajam, cahaya rendah potensi menyebabkan gangguan pada mata anda. Hindari lampu yang menyorot langsung ke monitor karena akan memunculkan pantulan di layar. Usahakan posisi sejajar terhadap jendela, jangan berhadapan atau membelakangi.
Kursi
  1. Pilihlah kursi yang paling nyaman untuk digunakan
  2. Paha dalam posisi horisontal dan punggung bagian bawah dan punggung bagian bawah atau pinggang terdukung.
  3. Jika kursi tidak terlalu dapat diatur, bantu punggung bagian bawah dengan bantal
  4. Telapak kaki harus menumpu dengan rata pada lantai ketika duduk, jika kursi terlalu tinggi gunakan penyangga kaki
  5. Terkadang ubahlah sesekali posisi duduk selama berkerja dalam jangka lama untuk mengurangi ketidaknyamanan
Keyboard

  1. Posisikan keyboard sehingga lengan anda dalam posisi relaks dan nyaman, dan lengan bagian depan dalam posisi horisontal
  2. Pundak anda dalam posisi relaks tidak tegang dan terangkat ke atas. Pergelangan tangan harus lurus, tidak menekuk ke atas atau kebawah.
  3. Jangan memukul tombol, tekan tombol secara halussehingga tangan dan jari anda tetap relaks.
  4. Posisi keyboard usahakan lurus dengan lengan agar terasa nyaman saat bekerja, penggunaan rak untuk keyboard yang bisa diatur dianjurkan agar posisi keyboard menyesuaikan dengan tangan kita.
  5. Saat mengetik tangan geser ke kiri atau ke kanan sehinggga posisi jari tetap lurus, jangan paksa jari-jari meraih tombol huruf yang jauh sehingga posisi tangan kita tidak lurus
  6. Perimbangkan untuk memanfaatkan keyboard ergonomik yang dirancang untuk dapat diatur sesuai ukuran jari dan posisi lengan.
  7. Manfaatkan fitur shortcut dan macro untuk melakukan suatu aktivitas di komputer. Misal ; Ctrl+C untuk menyimpan. Shortcut / macro akan mampu mengurangi aktivitas penekanan tombol. 
Mouse


  1. Letakkan mouse sedekat mungkin dengan keyboard sehingga dapat meraih dan menggunakan tanpa harus meregangkan tangan ke posisi yang berbeda
  2. Untuk menggerakkan mouse pastikan posisi tangan tetap lurus, gunakan pergelangan tangan saat menggerakkan mouse. Gerakkan mouse dengan lengan, jangan hanya dengan pergelangan anda. Jangan tumpukan pergelangan atau lengan bagian depan di meja ketika anda menggerakkan mouse
  3. Untuk jenis rolling-ball mouse ,bersihkan mouse secara periodik karena mouse yang kotor akan mengganggu pergerakan kursor dan menyebabkan pergelangan menjadi tegang.
  4. Pertimbangkan untuk menggunakan scroll-point mouse, sehingga gerakan scrolling di layar dapat lebih mudah dilakukan.
  5. Gunakan optical mouse untuk memperoleh gerakan kursor yang lebih presisi. Pekerjaan di bidang Cad/grafis sebaiknya menggunakan mouse jenis ini. Usaha untuk mengarahkan kursor secara presisi akan cenderung meningkatkan ketegangan di otot lengan dan bahu.
Monitor

  1. Atur posisi sehingga jarak anda dan monitor berkisar 45cm – 70 cm. Monitor yagn terlalu dekat mengakibatkan
  2. Untuk kenyamanan, atur monitor sehingga mata sama tingginya dengan tepi atas layar, sekitar 5-6cm di bawah bagian atas casing monitor. Monitor yang terlalu tinggi atau rendah akan menyebabkan leher dan pundak anda nyeri.
  3. Atur posisi sehingga jarak anda dan monitor berkisar 45cm – 70 cm. Monitor yagn terlalu dekat mengakibatkan mata cepat lelah
Istirahat Sejenak

Bekerja di depan komputer tidak banyak melibatkan gerakan tubuh, dan dalam waktu yang lama dapat menyebabkan nyeri otot, untuk menghindarinya disarankan setelah 1 jam bekerja di depan komputer istirahat sejenak 5 – 10 menit, dan melakukan peregangan otot, sebagai berikut :
  1. Peregangan tangan atau lengan bawah
  2. Peregangan bahu atau lengan
  3. Peregangan punggung atas
  4. Peregangan leher
  5. Mengistirahatkan mata
Sumber:
http://nuruddinmh.wordpress.com/2013/04/12/ergonomi-komputer/
http://fairuzelsaid.wordpress.com/2012/01/09/ergonomi-komputer/
Sunday, August 25, 2013
Posted by Unknown

Pengenalan Aplikasi Mobile (Part 1)

            Aplikasi mobile pada dasarnya terbagi menjadi 2, antara lain :
1. Aplikasi Standalone
2. Aplikasi Mobile ( menggunakan web service )    

      Contoh aplikasi Standalone antara lain seperti alarm, kontak, permainan offline, dan lain-lain. Sedangkan aplikasi yg bersifat mobile yang menggunakan web service seperti e-mail, Twitter client, dan permainan online serta aplikasi lain yang beriteraksi dengan web service.

       Bicara Web service, sebagai seorang programer, yang  perlu kita pahami adalah terdapat 2 jenis aplikasi web di internet, antara lain :
    1. Aplikasi web yang diakses menggunakan browser
    2. Web service yang di akses menggunakan protokol seperti RESTful web service.

       Bagi teman-teman yang telah lama bergelut di dunia pemorograman web, dan maw mencicipi dunia pemrograman mobile, satu hal yang perlu dingat bahwa, aplikasi mobile tidak sama dengan pemograman web. ( Pemograman mobile yg penulis maksud adalah pemograman untuk smartphone)
Perbedaan nya antara lain :
      1. Aplikasi mobile memiliki fitur yang lebih sedikit
      2. Pengguna smartphone memiliki sisi pandang yang berbeda di banding web,
                       “Getting maximum productivity with least ammout effort”
      3. Memiliki input yang berbeda, pada smartphone ada :
                    1. Touch Screen
                    2. Dpad
                    3. TrackBall
                    4. Keyboard
                    5. Accelometer
                    6. Compass

         


                VS 




Sumber :
1. Beginning PhoneGap Mobile Web Framework for JavaScript and HTML 5 ( Rohit Ghatol | Yogesh Patel )
Posted by Unknown

- Copyright © 2013 Laboratorium Pemrograman dan Basis Data -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -